Bahas Politik Anggaran DOKA, Safaruddin Selangkah Lagi Menjadi Doktor Politik

20240711 img 7630
Anggota DPRA, Safaruddin. (Foto: Dok. Pribadi)

BANDA ACEH – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Aceh (DPRA) Safaruddin bakal menjalani ujian promosi doktoral. Sidang terbuka ini digelar besok, Jumat, 12 Juli 2024.

Agenda tersebut juga mengukuhkan gelar doktor bidang politik bagi Safaruddin. Setelah melewati sidang, Safaruddin bakal menyandang gelar Doktoral (S3) Studi Pembangunan pada Universitas Sumatera Utara (Sumut).

Safaruddin yang juga dikenal dengan sapaan Dhien Kallon, menulis disertasi terkait ‘Politik Anggaran Dana Otonomi Khusus Provinsi Aceh dalam Pengentasan Kemiskinan’.

“Hal ini sangat berkesinambungan dengan jabatan saya emban saat ini di DPRA,” kata Safaruddin, Kamis, 11 Juli 2024.

Tiga bulan sebelumnya, pria kelahiran Aceh Barat Daya (Abdya) diuji oleh tiga pembimbingnya, yaitu Profesor Subhilar selaku promotor, Profesor Humaizi dan Dr Heri Kusmanto masing-masing co-promotor.

Ini merupakan tahap awal meraih gelar doktoralnya. Safaruddin dinyatakan lulus ujian disertasi dengan memperoleh nilai A atau predikat istimewa yang dilakukan secara virtual, Jumat, 5 April lalu.

Menariknya, isu menjadi objek disertasinya pun sangat relevan dengan tugasnya sebagai keanggotaan DPRA. Bahkan hasil penelitiannya ini dapat dijadikan sebagai rujukan tidak hanya bagi pemerintah Aceh, tapi juga oleh Pusat.

Safaruddin telah menempuh pendidikan S1 studi FISIP sejak 2001 hingga 2005, sementara gelar Magister Studi Pembangunan (MSP) 2009 hingga 2011.

Dengan begitu, ketiga gelar ini diperolehnya di kampus yang sama. Safaruddin berkesempatan untuk mendapatkan gelar dokter jika lolos dari ujian, besok.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *