ACEH BARAT – Penjabat Bupati Aceh Barat, Azwardi, menekankan pentingnya membangun keakraban di antara aparatur sipil negara (ASN), guna menghindari sikap ego sektoral dan apatisme dalam menjalankan tugas.
Hal itu disampaikan saat memimpin apel pagi bersama seluruh Kepala SKPK, Camat, serta ASN yang bertugas di lingkungan kompleks Kantor Bupati, Senin, 2 Desember 2024.
“Kita harus membuka ruang diskusi dan saling berbagi pendapat, agar tercipta sinergi yang baik dalam melaksanakan pembangunan daerah,” ujar Azwardi.
Azwardi mengapresiasi partisipasi semua pihak sudah menyukseskan Pilkada 2024. Ditambah penyusunan Anggaran Pendapatan dan Belanja Kabupaten (APBK) 2025, selesai tepat waktu dan kini sedang dalam proses verifikasi di tingkat provinsi.
“Mari kita terus berpacu dengan waktu meningkatkan serapan APBK 2024 yang saat ini baru mencapai 74,25 persen, dengan pendapatan sebesar 84,7 persen,” tambahnya.
Azwardi juga mengaku bangga atas peningkatan capaian Monitoring Center for Prevention (MCP) yang kini berada di peringkat 10 besar.
“Naik signifikan dari posisi kedua terbawah,” imbuhnya.