Daerah  

DPRK Nilai Pemerintah Tak Serius Selesaikan Fasilitas PON 2024 di Pidie

dprk-pidie
Sekretaris Komisi IV Dewan Perwakilan Rakyat Kabupaten Pidie, Anwar Sastra Putra (Foto: Istimewa)

PIDIE – Sekretaris Komisi IV Dewan Perwakilan Rakyat Kabupaten (DPRK) Pidie, Anwar Sastra Putra, menilai terhadap kurangnya komitmen pemerintah dalam membangun sarana olahraga dan venue untuk Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI Aceh-Sumut 2024.

Anwar mengungkapkan, kabupaten Pidie telah ditetapkan sebagai tuan rumah untuk tiga cabang olahraga, yaitu sepak bola, sepatu roda, dan kempo, namun hingga saat ini, belum ada perkembangan dalam pembangunannya.

“Kami melihat kurangnya keseriusan dari pemerintah dalam pembangunan fasilitas olahraga di Pidie,” kata Anwar, Kamis (19/10/2023).

Anwar menekankan bahwa pemerintah seharusnya lebih fokus pada pembangunan venue dan fasilitas pendukung lainnya untuk memastikan keberhasilan penyelenggaraan PON 2024.

“Sangat disayangkan jika perhelatan empat tahunan itu batal dilaksanakan di Pidie karena pembangunan venue,” ujarnya.

Untuk menghindari skenario tersebut, Anwar mendesak Pemerintah Pidie untuk menjalin komunikasi yang intensif dengan pihak provinsi dan pemerintah pusat terkait pembangunan tiga venue tersebut.

“Saya juga meminta agar Pemerintah Pidie bersungguh-sungguh dalam memastikan keberhasilan penyelenggaraan PON 2024 ini,” tandas Anwar.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *