SPS Aceh Audiensi dengan Penjabat Gubernur Terkait HUT dan Rakernas

20250107 cdf3137c 2cc9 4145 826a a81b0245d45f
Pengurus SPS Aceh yang dipimpin Muktarruddin saat beraudiensi dengan Pj Gubernur Aceh. Foto: HO-SPS Aceh.

BANDA ACEH – Ketua Serikat Perusahaan Pers (SPS) Provinsi Aceh, Muktarruddin, bersama sejumlah pengurus SPS Aceh, melakukan audiensi dengan Penjabat Gubernur Aceh, Safrizal ZA, di Pendopo Gubernur, Selasa, 7 Januari 2025. Audiensi ini berkaitan dengan rencana penyelenggaraan Hari Ulang Tahun (HUT) SPS ke-79 dan Rapat Kerja Nasional (Rakernas) yang akan berlangsung di Aceh pada bulan Juni 2025 mendatang.

Kedatangan Ketua dan Pengurus SPS Aceh diterima langsung oleh Pj Gubernur Aceh, Safrizal ZA, didampingi Kepala Dinas Komunikasi, Informatika, dan Persandian Aceh, Marwan Nusuf, Kepala Biro Adpim Akkar Arafat, serta Staf Khusus Gubernur.

Dalam pertemuan tersebut, Ketua SPS Aceh, Muktarruddin, menyampaikan sejumlah poin penting terkait persiapan dan pelaksanaan HUT SPS ke-79 yang rencananya akan dilaksanakan di Kota Banda Aceh dan Sabang. Ia berharap kegiatan ini dapat berjalan sukses dan memberikan dampak positif bagi Aceh.

“Alhamdulillah, Pemerintah Aceh menyambut baik dan siap mendukung penuh kegiatan ini. Pak Gubernur juga mengapresiasi rencana kita, yang dinilai menguntungkan Aceh karena memberikan kesempatan untuk mempromosikan Aceh secara luas ke tingkat nasional,” kata Muktarruddin.

Sebagai organisasi perusahaan pers tertua di Indonesia, SPS Aceh juga mendapat dukungan penuh dari Gubernur Aceh, yang mendorong anggota SPS Aceh untuk terus meningkatkan kapasitas dan kualitas perusahaan pers di Aceh, serta untuk mengikuti standar perusahaan pers yang telah ditetapkan oleh Dewan Pers.

“Kami mengucapkan terima kasih kepada Pj Gubernur Aceh dan para Kepala SKPA yang telah memberikan kesempatan untuk audiensi ini. Alhamdulillah, pertemuan berlangsung dengan baik dan lancar,” ungkap Muktarruddin, yang juga merupakan Pimpinan Media Aceh Group.

Muktarruddin menjelaskan bahwa acara puncak HUT SPS di Aceh akan dilaksanakan pada tanggal 8 Juni 2025, bertepatan dengan hari lahir SPS. Ia juga melaporkan bahwa hingga saat ini, banyak perusahaan pers di Aceh yang masih menghadapi berbagai kendala operasional, yang mempengaruhi kualitas produk jurnalistik yang dihasilkan.

“Mudah-mudahan, ke depan kerja sama antara perusahaan pers, Pemerintah Aceh, dan pemerintah kabupaten/kota di Aceh dapat berjalan lebih baik,” harapnya.

Sebagai informasi, Aceh telah resmi ditetapkan sebagai tuan rumah HUT, Rakernas, dan SPS Awards 2025. Momentum HUT SPS ini akan dihadiri oleh para CEO dan pimpinan perusahaan pers se-Indonesia yang tergabung dalam organisasi SPS.

“Insyaallah, kami siap mempromosikan keunggulan Aceh dalam sektor wisata dan budaya. Semoga Aceh semakin diminati sebagai tujuan wisata di masa depan,” pungkasnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *