Truk Tangki Pertamina Lindas Siswa Hingga Tewas Di Aceh Timur

truk
Truk tangki pengangkut Gas Cair (LPG) Milik PT Pertamina yang diamankan Polsek Nurussalam, Selasa (05/09/2023) (Foto: AJNN)

ACEH TIMUR – Kecelakaan tragis terjadi di Jalan Raya lintas Medan – Banda Aceh yang melibatkan Truk tangki pengangkut gas elpiji milik PT Pertamina menabrak pejalan kaki, di Gampong Matang Neuhen, Kecamatan Nurussalam, Aceh Timur, menyebabkan seorang siswa sekolah tewas.

Dilansir dari AJNN, Kapolsek Nurussalam, Iptu Mulyadi mengatakan insiden tersebut terjadi ketika korban bersama ibunya menunggu tumpangan untuk pergi ke sekolah.

Tiba-tiba, kata Kapolsek, sebuah truk tangki dengan nomor polisi BK 8768 GA yang mengangkut bahan bakar LPG melaju dari arah Medan menuju Banda Aceh dengan kecepatan tinggi.

“Ingin menghindar dari arah datangnya mobil, sehingga korban tergilas truk tangki tersebut dengan luka serius di bagian kepala,” kata Mulyadi, Selasa (05/08/2023).

Akibat kejadian tragis tersebut, seorang siswa bernama Muhammad Aziz (12) meninggal duni. Sementara itu, sopir truk, Musa (45), yang diduga mengantuk saat mengemudi, dan kini telah diamankan oleh pihak kepolisian untuk pemeriksaan lebih lanjut.

“Untuk sementara mobil dan supirnya sudah diamankan untuk kepentingan pemeriksaan,” kata Kapolsek Nurussalam.

Selain itu, Keuchik Matang Neuheun Said Hasan, membenarkan kecelakaan yang mengakibatkan meninggalnya Muhammad Aziz.

Said Hasan juga menyatakan bahwa jenazah korban akan segera dimakamkan di TPU di desa mereka, mengingat kondisi jenazah yang sangat memprihatinkan.

“Jenazah almarhum akan dikebumikan di TPU gampong kami, hari ini juga karena kondisi jenazah almarhum sangat memprihatinkan,” katanya.

Sementara ibu korban, Dahniar, beruntungnya hanya mengalami luka ringan pada bagian siku akibat benturan ringan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *